
Sekda Minahasa Lynda Watania mengikuti Rakoor pengendalian inflasi secara virtual yang dipimpin oleh menteri dalam negeri Titiv Karnavian
Channelindo.com, MINAHASA – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Minahasa Dr. Lynda D. Watania, MM, M.Si mengikuti Rapat Koordinasi (Rakoor) bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terkait pengendalian inflasi daerah secara virtual , di Ruangan rapat Kantor Bupati, Senin 29/1/2024
Adapun dalam rakor tersebut, sekda watania didampingi oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah, Kepala BKPSDM, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas Pertanian, Kepala Dinas PUPR, Kepala Bagian Perekonomian, Plt, Kepala Bagian Prokopim, Kepala Bagian Hukum.
Rapat yang dipimpin langsung Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia, Tito Karnavian, merupakan rapat rutin dalam rangka pengendalian inflasi di seluruh wilayah Indonesia.
Dalam rakoor tersebut pemerintah pusat mengapresiasi upaya-upaya yang telah dilakukan dalam mengdalikan inflasi di tiap-tiap daerah.
(Bamz)













