
Channelindo.com, MITRA – Komitmen untuk melayani masyarakat kembali di tunjukan oleh pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) Ronald Kandoli (RK) – Fredi Tuda (FT).
Dimana, pasangan Bupati dan Wakil Bupati yang diusung oleh partai Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) ini menyediakan mobil ambulance secara gratis untuk warga khususnya masyarakat Kabupaten Minahasa Tenggara.
Ronald Kandoli mengatakan, bahwa langka ini merupakan bentuk komitmen dan kepedulian kepada warga di Minahasa tenggara yang mengalami kendala transportasi dalam memeriksa kesehatan di Rimah Sakit (RS) dan atau tertipa musiba duka.
“Ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian kami buat warga yang sedang ditimpa gangguan kesehatan atau pun berduka. Oleh sebab itu, untuk warga masyarakat yang memerlukan ambulance untuk membawa keluarga yang sakit atau pun meninggal, silahkan menghubungi call center di nomor 089697938712.
Ditambahkannya, kami sadari betul jika saat ini masih banyak warga yang mengalami kewalahan saat membutuhkan ambulance untuk membawa pasien maupun jenazah. Jadi, atas dasar itu, saya rasa ini mendesak dan penting sehingga kami sediakan ambulance untuk melayani masyarakat. (Bamz)













