
Channelindo.com, TOMOHON – Berdasarkan data dari situs e-LHKPN KPK calon Walikota Tomohon Wenny Lumentut (WL) tercatat sebagai calon yang memiliki harta kekayaan yang fantastis yakni Rp 197.644.314.427.
Sementara pasangannya calon Wakil walikota Michael Mait, total harta kekayaannya sebesar Rp1.024.606.796.
Memiliki harta kekayaan yang fantastis Wenny Lumentut (WL) jika terpilih dinilai bakal fokus pada pembangunan Kota Tomohon.
Bahkan penggiat Anti Korupsi Rolly Wenas dan Jamel Lahengko menyakini bahwa, jika pasangan yang memiliki nomor urut dua ini diyakini akan jauh dari praktik korupsi.
“Pasangan ini patut di perhatikan dalam pilkada mendatang sebab ini menjadi salah satu indikator bahwa calon ini meniliki kapasitas untuk menjalankan amanah dengan baik, memberikan harapan baru bagi masyarakat Tomohon menuju pembangunan yang lebih baik.” Ujar mereka.
Mereka pun berharap, pasangan EL-MM dapat mewujudkan visi misinya dengan baik demi kemajuan Kota Tomohon. (JK)













