
Channelindo.com, MITRA – Pemerintah Desa Ratatotok Kecamatan Ratatotok, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) menggelar Musyawarah Desa Khusus Pembentukan Pengurus Koperasi Desa Merah Putih.
Kegiatan tersebut berlangsung di Balai Pertemuan Desa Ratatotok, Senin 26/5/2025.
Musyawarah dihadiri oleh, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) yang diwakili, Anggota DPRD Kab Mitra Imanudin Kadi, Kepala Dinas Koprasi Kab Mitra diwakili oleh Meyfi Mokorimban, perwakilan kecamatan, Hukum Tua Ratatotok Natsir Puili, Ketua BPD Viona Singon, serta anggota, perangkat desa dan tokoh masyarakat baik agama maupun pemuda.

Jalannya kegiatan tersebut, dimana anggota memilih 3 orang untuk memimpin jalannya pemilihan pengurus. Selanjutnya dipilihlah 5 orang pengurus dan 3 pengawas.
Adapun susunan pengurus koperasi merah putih yakni, Ketua Sangmade Atlit, Wakil Ketua Bidang Usaha Adri Mamahit, Wakil Ketua Bidang Anggota Sukardi, Sekretaris Ega M Mamonto, Bendahara Citra Alowon.

Sementara badan pengawas, Ratatotok Hukum tua Natsir Puili, Brandahil C Runtunuwu dan Julius Maramis.
Hukum Tua Natsir Puili SE dalam sambutanya mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi pembentukan koperasi tersebut, dirinya memastikan koperasi merah putih ini bertujuan untuk mesejahterakan masyarakat desa Ratatotok.

Lebih lanjut dikatakannya, koperasi ini harus benar-benar terbentuk, sebab anggarannya sudah ada.
“Tuntunya kami dari pemerintah Desa sangat optimis bahwa koperasi ini harus secepatnya terbentuk. Oleh sebab itu kami dari pemerintah desa siap memfasilitasi sampai pada pembuat akte notaris, anggaranya akan diambil pada pencairan tahap dua dana desa.” Jelas Puili.
Dirinya pun berharap, seluruh anggota wajib melakukan penyimpanan pokok. “Saya pula berharap koperasi ini dijalankan dengan penuh tanggungjawab supaya semuanya akan berjalan dengan baik.” Pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi yang diwakili oleh Meyfi Mokorimban mengatakan, pembentukan Koperasi Merah Putih ini merupakan interuksi langsung presiden kepada seluruh kepala daerah saat melakukan retret di meggelang. “Oleh sebab itu koperasi ini berbeda dengan yang lain.” Ujarnya.
“Adapun tujuanya adalah untuk mensejahterakan masyarakat setempat, menurunkan angka kemuskinan, peningakatan pangan melalui desa.” Ujar Mokorimban.

Anggota DPRD Kab. Mitra Imanudin Kadi berharap koperasi ini dapat berjalan dengan baik, selalu bersinergitas dengan pemerintah desa.
“Karena koperasi ini anggarannya akan diambil dari Dana Desa saya berharap ini dirancang dengan baik, sehingga dapat berjalan dengan baik pula. Juga saya berharap koperasi ini selalu bersinergi dengan pemerintah desa.” Ujar Ketua Komisi satu ini. (JK)













