
Pj Bupati Minahasa melepas truk bermuatan beras bantuan untuk masyarakat
Channelindo.com, MINAHASA – Pemerintah Kabupaten Minahasa berkerjasama dengan bulog resmi melaunching penyaluran bantuan cadangan beras untuk masyarakat.
Kegiatan tersebut langsung dilakukan oleh Penjabat (Pj) Bupati Minahasa Jemmy Stani Kumendong, halaman Kantor Bupati, Kamis 15/1/2024.

Penyerahan bantuan beras secara simbolis oleh Bupati Minahasa kepada KPM
Dalam sambutanya, Kumendong mengatakan, kegiatan Ini adalah bagian dari program prioritas pemerintah pusat, Provinsi dan kabupaten minahasa. Oleh sebab itu menurut Kumendong kegitan ini sangatalah penting.
Dalam sambutanya, Kumendong mengatakan, kegiatan Ini adalah bagian dari program prioritas pemerintah pusat, Provinsi dan kabupaten minahasa. Oleh sebab itu menurut Kumendong kegitan ini sangatalah penting.
Adapun tujuannya, kata Kumendong, untuk menjaga stabilitas harga pangan di Minahasa yang saat ini berada pada tataran cukup mahal.
“Selain itu, tujuan dari penyaluran bantuan beras dikhususkan bagi penduduk di Minahasa yang tergolong sebagai masyarakat miskin extream yang telah terdata. Dan juga sebagai program penurunan stunting.” Jelas Kumendong.

Sambutan Pj Bupati Minahasa pada kegiatan launching penyaluran bantuan cadangan beras di Kabupaten Minahasa
Dia pun berharap, penyaluran ini akan dapat membantu menormalisasi harga pangan saat ini, serta masyarakat mendapatakan opsi untuk mendapatakan beras murah.
Kumendong pun mengajak kepada masyarakat dan lembaga sosial guna memastikan penyakuran dapat merata yang hasilnya memberi dampak positif kepada masyarakat.
Diakhir sambutan, Kumendong meminta peran serta di Desa dan kelurahan supaya proaktif dalam penyaluran, sebab Kata dia penyaluran ini akan dilakukan disetiap desa.
Diketahui, untuk kuota di Kabupaten Minahasa adalah 17.151 kg, untuk 25 kecamatan. Dalam penyaluran disetiap satu keluarga akan mendapatkan 10kg. Adapun penyaluran akan berlangsung selama dua tahap, yakni pada tahap pertama penyaluran pada bulan Januari-maret selanjutnya tahap kedua April-Juni.
(Bamz)













